Banyuwangi, Responnews.net - 90 April 2024 – Suasana hangat dan penuh kekeluargaan tercipta di Koramil 0825/11 Pesanggaran pada Rabu malam, 9 April 2024, saat seluruh anggota Koramil beserta keluarga besar berkumpul dalam acara Halal Bihalal yang digelar mulai pukul 16.30 WIB. Kegiatan ini menjadi momen spesial untuk mempererat tali silaturahmi dan saling memaafkan setelah sebulan penuh menjalani ibadah Ramadan.
Dipimpin langsung oleh Danramil 0825/11 Pesanggaran, Kapten Arm Edy Tri Santoso, acara berlangsung penuh kebersamaan. Dalam sambutannya, Kapten Edy Tri Santoso mengingatkan pentingnya kekompakan dan semangat gotong-royong dalam menjalankan tugas, baik di lingkungan Koramil maupun dalam kehidupan sehari-hari. “Halal Bihalal ini bukan hanya sekedar tradisi, tapi juga kesempatan untuk memperkuat ikatan antara sesama anggota dan keluarga besar Koramil 0825/11,” ungkapnya.
Acara ini diawali dengan saling bersalaman, menciptakan suasana yang penuh keakraban dan kebahagiaan. Anggota Koramil dan keluarga terlihat antusias berbagi cerita, saling bermaaf-maafan, serta menikmati hidangan yang disajikan dalam suasana yang penuh kehangatan.
Harapan dari acara ini adalah terciptanya semangat baru dalam menjaga persatuan, kebersamaan, dan kesolidan dalam setiap langkah tugas yang diemban oleh Koramil 0825/11 Pesanggaran. Halal Bihalal ini tidak hanya memperkuat hubungan antar anggota, tetapi juga memberikan dorongan baru untuk bekerja dengan penuh semangat dan dedikasi.
Pendim
0 comments:
Posting Komentar