Home » » Peringati Hut Ke-77 Persit, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Laksanakan Ziarah Bersama Di TMP Wisma Raga Satria Banyuwangi

Peringati Hut Ke-77 Persit, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Laksanakan Ziarah Bersama Di TMP Wisma Raga Satria Banyuwangi

Banyuwangi, Responnews.net - Memperingati HUT ke-77 Tahun 2023 Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana, Ny. Iik Eko Julianto Ramadan beserta seluruh pengurus Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXIX Kodim 0825/Banyuwangi melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Wisma Raga Satria jalan Tukangkayu, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi. (31-03-2023)

Ziarah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Persit ke 77 Tahun 2023.  Ziarah berlangsung khidmat yang diawali dengan pengormatan kepada arwah para pahlawan serta peletakan karangan bunga oleh Ny. Iik Eko Julianto Ramadan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Kodim0825/Banyuwangi selaku pimpinan ziarah dan dilanjutkan dengan acara tabur bunga di tiap pusara makam para pahlawan.

Ny. Iik Eko Julianto Ramadan  menyampaikan, “Kegiatan ziarah ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjasa mengorbankan jiwa raganya, berjuang dan gugur demi kejayaan Nusa dan Bangsa. Selain itu salah satu wujud penghormatan kami sebagai generasi penerus dalam menghormati dan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Kami juga berharap semoga apa yang kami lakukan ini bisa menjadi suri tauladan bagi para generasi muda untuk selalu menghargai jasa para pahlawan.” Ujar ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX 

“Diharapkan generasi penerus bangsa memliki jiwa seperti para Pahlawan memiliki rasa Patriotisme dan semangat Nasionalisme tinggi sebagai dasar pejuangan ke depan dalam mengemban amanah Bangsa.” tambahnya.

Usai acara tersebut, dilanjutkan dengan penaburan bunga bersama-sama dan dipimpin oleh pimpinan Ziarah beserta pengurus persit Kartika Chandra Kirana dan ibu-ibu persit lainnya.

Hms/budi
Terimakasih telah membaca !!!

0 comments:

Posting Komentar